Untuk anda yang sudah berhasil melewati masa masa perguruan tinggi, kami berikan selamat untuk anda karena anda sudah sangat kuat dalam menghadapi semua masalah yang anda alami di perguruan tinggi tersebut, tapi anda tidak boleh senang terlebih dahulu hal itu dikarenakan anda baru saja memulai hidup yang sebenarnya. karena agenda anda yang lain adalah dimana anda harus menghadapi persaingan dalam dunia kerja.
Dengan begitu anda yang sudah lulus, pernah tidak terlintas di pikiran anda rasa kekhawatiran ketika ingin memasuki dunia kerja? apabila memang ada hal itu sangat wajar kok banyak orang orang yang lain merasakan hal yang sama seperti anda, dengan begitu artikel ini sudah mengumpulkan beberapa rasa kekhawatiran fresh graduate ketika masa transisi ke dunia kerja, simak sampai habis yah.
1. Tidak mendapatkan pekerjaan dengan cepat
Rasa kekhawatiran yang pertama dan sering dialami oleh banyak fresh graduate adalah dimana mereka tidak langsung mendapatkan pekerjaan, kenapa rasa tersebut bisa datang? hal ini biasanya dikarenakan tekanan dari orang tua atau lingkungan sekitar, karena pertanyaan yang sering keluar ketika anda sudah lulus seperti mau kerja apa?, kapan kerja? dengan begitu mereka menjadi takut apabila tidak langsung mendapatkan pekerjaan.
2. Belum bisa membanggakan orang tua
Pastinya semua anak ingin membanggakan orang tua mereka dengan begitu orang tua akan merasa bahagia dengan anak mereka yang sudah sukses, tetapi pada kenyataannya adalah mereka sangat sulit mencari pekerjaan, dengan begitu rasa takut akan tidak membanggakan orang tua menjadi salah satu kekhawatiran yang akan dirasakan fresh graduate setelah lulus dari perguruan tinggi.
3. Rekanan kerja tidak bisa diajak kerja sama
Selanjutnya rasa takut yang akan dirasakan oleh seorang fresh graduate adalah dimana nantinya rekan kerja mereka tidak bisa diajak kerja sama, semua orang pastinya ingin mendapatkan rekanan kerja yang bisa diajak kerja sama, tapi memang pada kenyataannya ada beberapa rekanan yang tidak bisa diajak kerja sama sehingga hal tersebut lah yang menjadi kekhawatiran seorang fresh graduate.
4. Tidak memiliki kemampuan
Hal ini sering sekali dirasakan oleh fresh graduate dimana di masa perkuliahan mereka hanya menjadi mahasiswa kupu kupu, dengan begitu pastinya tidak memiliki pengalaman sama sekali, dan rasa kekhawatiran seperti takut akan tidak bisa bekerja dengan baik karena tidak memiliki kemampuan yang lebih.